Sejarah
MTs Al Hikmah 2 berdiri pada tanggal 1 April 1964 dengan piagam pendirian dari kementerian agama nomor : Wk/5.C/64/Pgm/Ts/1986, sebagai salah satu madrasah yang diberi hak secara hukum untuk menyelenggarakan Pendidikan dan Pengajaran di bawah naungan Yayasan Pendidikan Pondok Pesantren Al Hikmah 2 Benda.
MTs Al Hikmah 2 Lahir karena (1)
merespon adanya aspirasi, tuntutan dan kebutuhan masyarakat sekitar dan
wali santri yang berasal dari berbagai provinsi, kabupaten, dan kota
madya, yang menginginkan adanya pendikan madrasah formal setingkat
Sekolah Menengah Pertama (SMP) di lingkungan Pondok Pesantren Al Hikmah 2
Benda (2) Menanamkan pengetahuan Agama dan Umum agar kelak menjadi
manusia yang berkarakter, berilmu, berbudaya dan seimbang kemampuan
kognitif, afektif, dan psikomotornya, (3) Keinginan mengedepankan
pendidikan karakter agar lahir kesadaran berbangsa dan bernegara.